Pesan Kasad Kepada Peserta Jambore Nasional XI Tahun 2022

    Pesan Kasad Kepada Peserta Jambore Nasional XI Tahun 2022
    Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman

    Jakarta - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman berpesan kepada anggota pramuka sebagai tunas-tunas generasi bangsa, supaya menjadikan Pancasila sebagai landasan bangsa dengan berpondasi kebhinnekaan, tiangnya Persatuan dan Kesatuan, serta atapnya NKRI.

    Demikian disampaikan Kasad selaku Ketua Majelis Pembimbing Saka Wira Kartika Nasional usai mengikuti upacara pembukaan Jambore Nasional (Jamnas) XI tahun 2022, bersamaan dengan peringatan Hari Pramuka ke-61 yang dipimpin oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komjen Pol Purn Drs. Budi Waseso, bertempat di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (14/8/2022).

    "Pondasinya Adalah Kebhinnekaan, Tiangnya Persatuan dan Kesatuan, atapnya NKRI, dan Pancasila sebagai landasan Bangsa, untuk menghadapi setiap bentuk ancaman, " ujar Jenderal Dudung.

    Selanjutnya Kasad juga mengajak kepada para Pramuka menjadikan event lima tahunan ini sebagai sarana dalam meningkatkan semangat juang, kedisiplinan dan loyalitas.

    Jambore Nasional XI yang digelar dari tanggal 14 s.d. 21 Agustus tersebut mengusung tema “Melalui Kegiatan Jamnas XI Tahun 2022 Kita Wujudkan Pramuka yang Ceria, Berdedikasi dan Berprestasi, " serta diikuti oleh 9.468 peserta dari masing-masing Kwarda dan Kwarcab seluruh Indonesia, termasuk utusan organisasi Pramuka di kawasan Asia Pasifik.

    Dalam kesempatan itu Kasad juga berkesempatan memukul bedug bersama Ketua Kwarnas dan Sekjen Kwarnas sebagai tanda dibukanya Jambore Nasional ke-11 tahun 2022, yang langsung diikuti sejumlah pertunjukan di antaranya display Genderang Suling Canka Lokananta (GSCL) Akmil, pentas seni daerah, hingga ketangkasan dalam mendirikan tenda. (Dispenad/Hendi)

    tni ad jakarta
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungan Santri Insan Mandiri Cibubur Ke...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Gubernur Al Haris: Kerja Sama Pemprov dengan TVRI Terus Ditingkatkan, Promosikan Potensi Daerah, Cerdaskan Anak Bangsa
    Suasana Haru Lepas Sambut Dandim 0417/Kerinci, Pj. Bupati Asraf Apresiasi Dedikasi Letkol Andi Irawan
    Pj. Bupati Kerinci Asraf Pimpin Upacara Pembukaan TMMD Ke-120 Kodim 0417/Kerinci
    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Dengan Tegas Kutuk Israel, Ribuan Mahasiswa UMMUBA Bersama Orkam Gelar Aksi Bela Palestina!

    Ikuti Kami